Orasi Ilmiah Guru Besar Institut Teknologi Bandung: Eksplorasi Geologi dan Mitigasi Bencana Alam

Penulis: Prof. Prihadi Sumintadireja
Reviewer: Prof. Hendra Grandis

Penerbit: ITB Press

ISBN: 978-623-297-477-7
e-ISBN: 978-623-297-478-4 (PDF)

Sinopsis

Eksplorasi sumber daya alam berdasarkan kaidah geologi merupakan penggunaan pengetahuan dasar geologi antara lain, petrologi, stratigrafi, geologi struktur. Pertumbuhan populasi manusia selalu diiringi peningkatan kebutuhan energi, kebutuhan logam, dan segala barang-barang yang dibuat dan diolah dari unsur galian di alam. Dalam kegiatan industri pada saat ini tidak dapat dipungkiri bahwa sudah menerapkan konsep padat ilmu dan teknologi, padat sumber daya, yang berakibat menjadi padat modal, serta memiliki tingkat risiko yang sangat tinggi. Energi dan sumber daya mineral menjadi bahan utama dan menjadi sangat penting bagi keberlangsungan sektor industri bagi kebangkitan dan ketahanan negara terutama dalam bidang ekonomi dan perdagangan.

Kegiatan eksplorasi dalam geologi adalah usaha mencari-cari sumber daya alam berupa energi dan mineral, yang memiliki banyak tantangan dan risiko yang tinggi serta tidak murah. Karena itu, kegiatan eksplorasi memerlukan pemikiran sistematis untuk menentukan apa yang menjadi target eksplorasi, bagaimana lingkungan keberadaannya, serta apa saja petunjuk untuk mengidentifikasinya. Itu semua tertuang dalam konsep eksplorasi. Konsep Eksplorasi memerlukan alur pemikiran yang sistematis, dimulai dari penentuan target eksplorasi, hipotesis dan formulasi, serta perumusan model dugaan geologi dan lingkungan geologinya. Selain itu dibutuhkan pula perencanaan, perumusan sistem pencariannya, yang tercakup dalam penyusunan strategi, metode, dan teknologi eksplorasi. Eksplorasi geologi secara umum tidak hanya dapat memecahkan masalah pencarian sumber daya mineral dan energi, tetapi dapat dimanfaatkan untuk pencarian air tanah dan mendeteksi berbagai proses-proses yang terjadi di bawah permukaan. Dalam hal mitigasi bencana alam geologi, dibutuhkan pengamatan secara terus menerus untuk mengetahui perubahan-perubahan alam yang terjadi. Untuk itu seorang geologiwan membutuhkan alat pemantauan yang ekonomis dan tahan terhadap berbagai kondisi ekstrem.

UkuranB5
Halaman90
CoverDoff
Detail

Untuk akses e-book kunjungi link berikut:

Untuk pemesanan hubungi nomor:

  • (022) 2512532 (FGB ITB)
  • +62-877-8806-6848 (WhatsApp ITBPress)
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *